Budi Wahono Dan 7 Kepala Desa, Tinjau Langsung Pekerjaan Hotmic Ruas Jalan Desa Mojorejo – Rejosari

KEBONSARI – Anggota DPRD Kabupaten Madiun Fraksi PDI Perjuangan asal kecamatan Kebonsari Budi Wahono mendampingi langsung perbaikan ruas jalan antar desa Mojorejo dan desa Rejosari berupa aspal Hotmic di desa Mojorejo kecamatan Kebonsari,Madiun, Kamis pagi ( 10/03/2022 )

Turut hadir dalam kegiatan tersebut 7 Kepala desa yang ada di kecamatan kebonsari beserta perangkat desa dan juga tokoh masyarakat, Perbaikan jalan yang terletak di Rt.01/02 Desa Mojorejo ini merupakan aspirasi masyarakat setempat yang di usulkan melalui Anggota DPRD Kabupaten Madiun Budi Wahono beberapa waktu yang lalu melalui kegiatan Reses.

” Perbaikan ruas jalan ini murni permintaan dari masyarakat desa Mojorejo mas, yang diajukan melalui kegiatan reses beberapa waktu yang lalu, kami sebagai wakil rakyat tentunya harus mendengarkan, menampung dan menyampaikan apa yang menjadi keluhan dari masyarakat kepada Pemerintah Kabupaten Madiun, dan alhamdulilah hari ini permohonan dari masyarakat desa Mojorejo ini bisa terealisasi ” Jelas Budi Kader Banteng asal Desa Pucanganom 

Apalagi jalan ini merupakan jalan poros dan sebagai sarana lalu lintas anak anak sekolah serta juga sebagai jalan penunjang pertanian makanya kami usahakan semaksimal mungkin, semoga dengan perbaikan jalan desa menjadi Hotmic ini kedepan memperlancar kegiatan perekonomian masyarakat dan kesejahteraan juga ikut meningkat ” Tambah Budi.

Sementara itu Wajib Muawan Kepala Desa Mojorejo menyampaikan perbaikan Ruas jalan Desa Mojorejo dan Rejosari  ini merupakan kegiatan pembangunan fisik yang pertama, karena wijib baru saja dilantik untuk menjadi kepala desa sebulan yang lalu ” Alhamdulilah ini merupakan pembagunan fisik yang pertama bagi saya sebagai kepala desa, karena baru satu bulan dilantik sebagai kepala desa Mojorejo, pastinya kegiatan ini sangat membantu sekali baik untuk masyarakat maupun untuk pemerintah Desa Mojorejo, dan yang terpenting Pemerintah Desa bersama seluruh masyarakat desa mojorejo sangat berterima kasih kepada beliau pak Budi Wahono wakil rakyat yang sudah memfasilitasi dan membantu untuk membangun desa kami ” Tutur Wajib.

Ditempat yang sama Kepala desa Rejosari Sumaryono meyampaikan terima kasihnya mewakili Penerintah desa Rejosari karena jugah diberikan bantuan berupa aspal hotmic di dusun kepuhbener ” Saya mewakili seluruh masyarakat desa Rejosari menyampaikan terimakasih kepada Anggota DPRD Kabupaten Madiun Bapak Budi Wahono yang telah mewujudkan bantuan berupa perbaikan jalan aspal hotmic di dusun kepuh bener desa Rejosari kecamatan kebonsari ” Terang Sumaryono

Perbaikan ruas jalan Desa Mojorejo dan Rejosari berupa aspal hotmic sepanjang kurang lebih 1000 meter ini menelan anggaran sebesar 300 Juta yang bersumber dari Bantuan Keuangan Khusus Pemerintah kabupaten Madiun TA 2022.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *