Jokowi ke Pasar Sukolilo Madiun, Warga Berebut Salaman Hingga Minta Kaos

Madiun – Presiden Joko Widodo hari ini berkunjung ke Madiun. Dalam kunjungan yang berlangsung pada Selasa (20/12/2022), Jokowi singgah ke Pasar Sukolilo di Desa Sukolilo, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun untuk memberikan bantuan sembako dan modal usaha.

Ratusan warga memadati Pasar Sukolilo. Mereka berdesakan agar mendapat kesempatan bersalaman dengan Jokowi dan berebut minta kaos.

Aksi saling dorong pun terjadi. TNI-Polri beserta petugas lainnya sempat kewalahan menghalau warga yang ingin bersalaman dan mendapatkan kaos dari Jokowi.

Bahkan, sebagian warga sampai harus dievakuasi keluar kerumunan. Mereka yang tidak dapat mengaku kecewa. Begitu sebaliknya, warga yang mendapat kaos mengaku senang.

“Alhamdulillah, saya bisa salaman dengan Pak Presiden tadi dan saya dapat kenang-kenangan. Seumur-umur baru melihat langsung Presiden, apalagi bisa salaman dan dapat souvenir,” kata salah satu warga, Kevin Bella Titania, Selasa (20/12/2022).

Sebagian warga yang tidak bisa salaman dan mendapatkan kaos mengaku kecewa. Tetapi bisa melihat Presiden secara langsung baginya sudah sesuatu yang istimewa.

Diketahui, Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo mengunjungi Pasar Sukolilo yang terletak di Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun pada Selasa, 20 Desember 2022.

Pada kunjungan ke pasar tersebut, Kepala Negara dan Ibu Iriana memberikan bantuan modal kerja (BMK) kepada para pedagang kaki lima, dan juga bantuan tunai langsung (BTL) kepada para pedagang pasar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *