Kebonsari – Anggota DPRD Kabupaten Madiun Fraksi PDI Perjuangan Budi Wahono memantau langsung Perbaikan jalan berupa Aspal Hotmix Di Rt. 5,9-12 Desa Tambakmas Kecamatan Kebonsari Kabupaten Madiun. Sabtu ( 03/12/2022 ).
Perbaikan jalan sepanjang 700 meter dengan lebar 3 Meter ini menghabiskan anggaran sekitar 200 Juta, yang bersumber dari APBD Pemerintah Kabupaten Madiun Tahun 2022.
Budi Wahono Anggota DPRD asal PDI Perjuangan yang berdomisili di Kecamatan Kebonsari mengatakan, Perbaikan jalan ini merupakan Murni Aspirasi dari masyarakat yang di usulkan melalui Reses tahun lalu .
” Perbaikan jalan berupa Aspal Hotmix ini murni merupakan Aspirasi masyarakat mas, yang di usulkan tahun lalu melalui Reses ( Jaring Aspirasi Masyarakat ), untuk volume yang dikerjakan ini panjang 700 meter dengan lebar 3 meter, Anggarannya semua dari APBD Pemerintah Kabupaten Madiun tahun 2022 sebesar 200 Juta Rupiah ” Jelas Budi.
Jalan ini merupakan jalan poros, selain akses utama masyarakat dari beberapa desa sekitar, juga menjadi salah satu sarana transportasi pertanian serta perekonomian warga masyarakat Desa Tambakmas dan sekitarnya, ya harapannya dengan diperbaikinya jalan ini sarana pertanian semakin lancar, pertumbuhan perekonomian masyarakat semakin meningkat, karena apa yang kita lakukan untuk kepentingan Masyarakat ” Tambah Budi Kader Banteng Asal Kebonsari ini.
Sementara itu Kepala Dusun Grogol Desa Tambakmas Bendi Laviane menyampaikan Perbaikan jalan ini sudah sangat ditunggu oleh Masyarakat karena selain jalan sudah rusak juga menjadi akses utama anak sekolah serta akses utama Perekonomian Masyarakat Desa Tambakmas.
” Syukur alhamdulilah mas akirnya jalan diperbaiki, selain jalan ini merupakan akses anak anak sekolah juga menjadi akses utama Perekonomian Masyarakat disini, Semoga dengan diperbaikinya jalan ini kedepan mampu menumbuhkan perekonomian masyarakat Desa Tambakmas secara keseluruhan ” Tutur Mbah Wo sapaan akrabnya
Dan tak lupa mewakili masyarakat Dusun Grogol Desa Tambakmas kami mengucapkan terima kasih yang sebanyak banyak nya kepada beliau Bapak Budi Wahono yang telah merealisasikan Aspirasi masyarakat berupa perbaikan jalan Aspal Hotmix ini ” Tutup Kepala Dusun bertubuh tambun ini.